Pantai Karapyak – Primadona Baru Wisata Pangandaran
15 Juni 2019 3.286x Pangandaran, Tempat Wisata
Pantai Karapyak – Berbicara tentang dimanakah tempat wisata alam pantai di jawa barat paling populer, semua pasti akan menjawab Pantai Pangandaran.
Kemudian jika anda bertanya lagi adakah tempat rekreasi di jawa barat yang menyerupai keindahan pantai di pulau dewata, jawabannya pasti ada yaitu Pantai batu hiu yang berjuluk kembaran Tanah Lot Bali.
Tapi tahukah anda bahwa ada tempat wisata di sekitar pangandaran yang berjuluk “Surga Tersembunyi” yang memiliki keindahan panorama alam pantai yang sangat begitu menggoda ? Ya, jawabannya adalah Pantai Karapyak .
Sahabat traveler’s, jumpa lagi dengan penulis blog tempat wisata di indonesia, yang tidak akan pernah bosan berikan anda informasi penting seputar lokasi wisata di tanah air yang paling menarik, yang bisa anda jadikan rekomendasi peleseiran anda bersama keluarga jika musim liburan tiba.
Jika jauh sebelumnya saya pernah tuliskan pesona wisata pantai Lagoi di kepulauan Riau, dan juga eksotisme wisata pantai kepulauan raja ampat, maka kali ini kita akan membahas salah satu pantai yang belum setenar saudara tuanya Pantai pangandaran, namun potensi wisata alam pantainya yang khas siap bersaing dengan sejumlah pantai di pesisir laut jawa ini, yaitu Pantai Karapyak.
Pantai Karapyak
Sahabat traveler’s, Pangandaran yang merupakan sebagai daerah otonomi baru (DOB) sebagai kabupaten pangandaran, terus melakukan pembenahan di sektor pariwisata yang merupakan penyumbang pendapatan asli daerah yang terbilang sangat besar bagi kas daerah pangandaran.
Hal itu dilakukan dengan perbaikan sarana dan prasana yang bisa menunjang perkembangan wisata menjadi lebih baik serta dikenal luas masyarakat. Objek wisata pangandaran seperti Cukang taneuh, Batu hiu, Karang nini, citumang dan yang terakhir Pantai Batu Karas yang berada di kecamatan cijulang adalah contoh potensi pariwisata daerah pangandaran yang terus dibenahi baik sarana dan inprastukturnya, untuk kenyamanan wisatawan yang berkunjung ke sana.
Sahabat traveler’s, Adalah pantai karapyak yang terletak di Desa Bagolo, Kecamatan Kalipucang Kabupaten Pangandaran dengan titik koordinat 07°41′31.6″S 108°45′11.9″E.
Tempat wisata baru di sekitar pangandaran Jawa Barat ini hanya berjarak 20 km dari Pantai Pangandaran.Untuk menuju kawasan wisata pantai Karapyak tidaklah begitu sulit, karena selain akses jalannya sudah tersedia bagus ( meski belum semulus jalan menuju green canyon ketika tulisan ini dibuat 2015 ) telah tersedia juga petunjuk jalan mulai dari jalan raya utama hingga masuk ke lokasi wisata pantai karapyak.
Kekurangannya hanyalah pada belum tersedianya angkutan umum seperti angkot yang bisa membawa wisatawan masuk ke lokasi wisata.
Perbedaan Karakteristik
Sahabat traveler’s, pantai karapyak adalah sebuah tempat wisata di kabupaten pangandaran yang memiliki perbedaan karakteristik dari berbagai tempat wisata pantai yang ada di pangandaran.
Jika anda bermain di pantai-pantai yang ada di pangandaran dan sekitarnya pasirnya lembut dan di sepanjang tepian jalur pantai di bawah permukaan airnya itu adalah pasir yang kita injak, maka lain halnya dengan Pantai karapyak, yaitu batu karang.
Hal itu bisa kita buktikan sendiri, ketika air laut sedang surut, maka akan kita lihat hamparan batu karang berwarna hijau lumut hingga ke tengah lautan yang tampak sangat indah.
Hampir saja penulis lupa menyampaikan sahabat traveler’s, keunikan dari lokasi pantai karapyak juga tidak hanya dari karakteristik pantainya yang banyak didominasi batu karang indah dan air laut yang biru,
namun juga ketika anda baru pertama kali anda datang kemari pastinya akan sedikit kaget dan juga heran, karena jalanan berkelok-kelok menuju kawasan pantai karapyak ini seperti kita memasuki sebuah kawasan hutan yang ada di dataran tinggi pegunungan.
Tidak tampak aroma ada pantai indah ketika kita baru di awal hingga pertengahan jalan. Namun keadaan akan berbalik di sepertiga akhir jalanan menuju karapyak, pas jalanan mulai turun, maka tegoklah di sebelah kiri jalanan yang anda lewati, air laut berwarna hijau terang dengan hempasan ombak berwarna putih menghantam batu karang tampak begitu sangat-sangat indah mempesona, dan saya yakin hati anda ingin segera tiba di sana.
Wisata Pantai Karapyak
Sahabat traveler’s, Pantai karapyak bisa jadi saat ini belum bisa disejajarkan dengan pusat wisata pantai pangandaran dan objek wisata pantai lainnya dalam hal jumlah kunjungan wisata,
hal itu bisa disebabkan, selain seperti yang saya tuliskan di atas karena belum adanya sarana trasnportasi umum resmi yang bisa menghantarkan wisatawan dari jalan utama ke dalam lokasi pantai karapyak yang relatif jauh, juga promosi wisata akan keindahan serta daya tarik karapyak ini masih dirasa kurang teroptimalkan.
Padahal menurut pendapat saya yang rutin mengunjungi pantai ini setiap waktu liburan, lokasinya yang masih alami, asri dan hijau, suasananya yang sepi dan tenang serta keindahan alam pantai yang sangat luar biasa indahnya ii akan membuat anda takjub melihatnya dan akan betah berlama-lama untuk tinggal di sana.
Nah sahabat traveler’s, apa sajakah kegiatan wisata yang bisa anda lakukan jika berkunjung ke pantai karapyak ? berikut adalah aktifitas wisata yang sangat menarik yang harus sudah siap anda lakukan ketika liburan ke sana :
1.Jalan-jalan di sekitar pantai Karapyak
Sahabat traveler’s, ini adalah jelas kegiatan wisata pertama yang wajib anda lakukan pertama kali ketika datang di sana.
Katakanlah anda berasal dari luar daerah seperti wisatawan yang dari luar kota seperti Tasikmalaya, Jakarta, Bandung atau kota-kota besar lainnya yang ada di indonesia,
maka setelah anda cukup lama di jalan dan menempuh perjalanan yang cukup melelahkan, maka ketika turun dari kendaraan, berjalanlah di bawah rindangnya pohon kelapa serta pepohonan besar lainnya untuk menarik udara segar sambil merasakan sentuhan angin laut yang dijamin akan terasa lembut dan cukup bisa mendinginkan tubuh anda yang kepanasan selama perjalanan menuju lokasi ini.
2.Jalan-Jalan di Pasir putih Pantai Karapyak
Sahabat traveler’s, apabila waktu istirahat atau adaptasi anda dengan lingkungan pantai karapyak sudah dirasa cukup, bukalah sandal atau sepatu anda, angkatlah ujung celana panjang anda bagi yang pakai celana panjang,
kemudian turunlah ke pinggir pantai karapyak, yaitu berupa pasir putih berwarna sedikit kecoklatan dengan tekstur sedikit kasar, namun dijamin akan membuat kaki anda nyaman dipijakan dan bersemangat untuk jalan-jalan di sepanjang pesisir pantai yang panjangnya tidak lebih dari 6 Km ini.
Nikmatilah setiap pijakan kaki anda di atas pasir, sambil menikmati panorama keindahan pantai yang satu sisinya dominan ditumbuhi pohon kelapa, dan sisi lainnya adalah berupa dinding kokok batu karang hitam yang sangat indah juga dengan diringi sura deburan ombak serta syahdunya angin laut.
3.Berburu Binatang Laut
Sahabat traveler’s, seperti yang sudah saya jelaskan di atas, bahwa yang menjadi unik dari pantai karapyak dan berbeda dengan pantai lainnya yang ada di pangandaran dan sekitarnya adalah ketika terjadi air laut surut,
maka yang tampak bukan pasir yang terlihat, akan tetapi Batu karang yang menghampar dan menjorok hampir ke tengah lautan yang jaraknya ratusan meter.
Bisa anda bayangkan bagaimana eksotisme pantai karapyak bukan ? Tapi ada yang seru yang bisa anda lakukan selama air surut dan hamparan batu karang tampak terlihat mengering.
Cepatlah temukan setiap cekungan karang yang ada airnya, di sana kita akan mendapati sejumlah biantang laut seperti kerang laut,bintang laut, kumang hingga ikan laut hias yang tertinggal.
4.Berenang
Nah sahabat traveler’s, inilah yang unik apabila kita berenang di pantai karapyak berbeda dengan pantai yang dominan berpasir.
Meskipun kita dilarang berenang di tengah lautan diujung batu karang, namun di sini kita bisa merasakan sensasi berenang di dalam cekungan batu karang yang terendam masih terendam air laut yang tidak kembali ke perairan samudara.
Rasakan berendam dan bermain-main penuh kecerian bersama anak atau anggota keluarga lainnya, di dalam air yang sangat jernih, seperti layaknya kita berendam di Bath Tub yang biasanya ada di hotel atau juga di rumah anda, namun dalam ukuran yang besar dan airnya jelas berbeda.
5.Fotografi
Sahabat traveler’s, jujur secara pribadi saya sangat menyukai pantai karapyak karena memiliki pemandangan yang indah dan unik.
Di tepian pantai sebelah kiri, di sana kita akan mendapati dinding batu karang berwarna hitam yang sangat panjang, dan di sanalah lokasi terbaik buat saya untuk mengekspresikan diri dengan berfoto-foto dengan background dinding tebing batu karang berwarna kehitaman yang tinggi, atau juga dengan background perairan laut karapyak terutama gelombang air lautnya yang berwarna biru dan berubah menjadi putih bersih ketika hancur menghantam bebatuan tebing dinding batu karang.
Moment itulah yang tepat untuk anda mengabadikannya dengan berfoto, kemudian anda ungaah ke akun sosial media, dan bagikan ke teman, saudara atau kekasih tercinta yang tidak pergi bersama anda.
6.Memancing
Sahabat traveler’s, banyak hal menarik ketika air laut sedang surut di pantai karapyak.Salah satu kegiatan wisata menarik dan unik di sana adalah memancing di celah-celah batu karang yang berair dan di situ terdapat banyak ikan hingga lobster.
Jangan salah sahabat traveler’s, ikan yang akan kita temukan dan kita pancing, tidak tangung-tanggung adalah ikan yang menurut nelayan di sekitar pangandaran, adalah ikan yang paling enak dan harganya sangat mahal jika kita membelinya langsung.
Ikan apakah itu ? ya namanya ikan kerapu. Asyik sekali apabila anda pas datang ke sana, air laut lagi surut, maka anda akan melihat sejumlah penduduk sekitar dan juga wisatawan yang sedang asyik memancing ria, berpindah dari satu celah karang berair ke celah yang lainnya.
7.Bakar ikan
Nah sahabat, ini juga yang asyik kita lakukan di tempat wisata pantai karapyak, yang jelas tidak akan mudah anda lakukan di keramaian pantai pangandaran.
Apabila anda lagi beruntung sehabis memancing anda dapatkan banyak ikan kerapu atau juga jenis ikan lainnya hingga ke udang lobster, maka persiapkan perapian, kayunya bisa kita beli dari penduduk sekitar.
Dengan tubuh kedinginan sehabis anda berenang dan sehabis memancing, duduk dekat dengan perapian yang menyala sambil bakar ikan hasil tangkapan kita, tentunya susuatu yang sensasional bagi anda.
Jangan khawatir apabila anda memancing tidak mendapatkan ikan, anda bisa beli langsung dari orang yang mancing lainnya atau juga dari penduduk sekitar serta tempat pelelangan ikan yang persis tidak jauh dari lokasi.
8.Menikmati Sunset di Pantai Karapyak
Jangan buru-buru dulu pulang apabila anda tengah liburan di pantai karapyak.Apabila anda tidak dikejar waktu ketika harus balik ke kota atau rumah tinggal masing-masing,
tunggu sejenak moment yang spesial berupa menikmati keindahan alam pantai ketika matahari tengah beranjak pulang ke peraduannya menjelang malam.
Ya, waktu sore di pantai indah di jawa barat indonesia ini adalah suasana yang sangat romantis dan sayang jika dilewatkan dan diabadikan terlebih jika anda ke sana bersama pasangan terkasih anda.
9.Berkemah
Sahabat traveler’s, ingin merasakan bagaimana sensasi menikmati malam di pinggir pantai yang asyik dan seru, ya temukan jawabannya di sini.
Hal menarik lainnya dari pantai karapyak adalah, pelataran tanah yang berbatasan dengan pasir pantai itu ditumbuhi dengan rumput yang empuk dan nyaman apabila dijadikan alas tempat duduk atau buat lokasi kita membuat tenda camping atau berkemah.
Persiapkan gitar anda untuk mengiringi setiap lagu-lagu yang anda suka, berteriaklah dan bergembiralah bersama teman atau kekasih anda di suasana pantai yang semakin malam akan semakin dingin dan romantis.
10.Jelajah dan panjat Tebing
Satu lagi yang hampir ketinggalan dari kegiatan wisata yang ada di pantai karapyak, yaitu panjat tebing batu karang atau menyusuri tebing tinggi yang curam yang di bawahnya terdapat air laut dengan ombak besar. Rasakan sensasinya anda berjalan di tepian tebing batu karang, Andrenalin anda akan benar-benar diuji.
Tidak terlalu sulit, hanya perlu kehati-hatian dalam setiap langkah atau pijakan kaki anda menapaki setiap legokan yang terdapat di dinding batu karang. Saya sangat suka melakukannya, bagaimana dengan anda ? datang dan nikmati keseruannya di sana.
11.Berparahu ke pulau “Penjahat Kakap”
Sahabat, ini yang terakhir yang ingin saya sampaikan kepada anda yang belum pernah ke pantai karapyak. Tahukah anda dimanakah tempat ditahan atau penjara bagi orang-orang yang melakukan kejahatan tingkat berat seperti teroris, pembunuh hingga pengedar narkoba kelas kakap di Indonesia ?
ya, pasti anda mengenal penjara alam berupa sebuah pulau yang ada di perbatasan jawa barat dan jawa tengah, yatu pulau Nusa kambangan bukan ?
Ya, pulau yang ditakuti siapa pun untuk memasukinya terlebih setelah melakukan kejahatan. Nah, tahukah anda bahwa dari pantai karapyak ini, anda akan melihat dengan jelas seperti apa pulau nusakambangan itu.
Tak cukup melihat, anda bisa juga mengunjungi dan menginjakan kaki di pulau itu jika mau dengan menyewa perahu nelayan tentunya.
12.Wisata Misteri
Sahabat tarveler’s, tak ada habisnya memang bicarakan keunikan pantai karapyak di pangandaran ini.Ada satu lokasi dekat dengan pantai ini yang sangat populer dan sempat menjadi berita kontroversi karena begitu pentingnya lokasi ini untuk penyelamatan konservasi lingkungan di sekitarnya, yaitu sagara anakan.
Nah, jika anda menyewa perahu dan hendak ke pulau nusakambangan, maka nanti di tengah laut anda akan menemukan 2 buah batu karang yang tegak berdiri menantang ganasnya samudra hindia sekaligus gerbang masuk sagara anakan.
Nah sahabat, menurut penuturan penduduk dan nelayan sekitar ke dua batu karang itu merupakan benteng ghaib dermaga sagara anakan dari serbuan gelombang ombak samudara hindia yang terbilang besr dan sangat ganas.
Fasilitas Wisata Pantai Karapyak
Sahabat traveler’s, jikalau di atas saya sudah berikan secara lengkap aneka kegiatan wisata di salah satu tempat wisata bahari di indonesia yang menarik, maka selanjutnya adalah saya akan berikan daftar fasilitas wisata yang bisa anda dapatkan dan temukan di sana, yang bisa anda gunakan sebagai fasilitas untuk kenyamanan anda selama liburan di sana, apakah saja itu, berikut adalah daftarnya :
- Areal Parkir yang luas
- warung dan kedai
- Pondok wisata
- Tempat pelelangan ikan
- Mushola
- Toilet
Tiket Masuk Pantai Karapyak
Sahabat Traveler’s,apabila anda berkunjung ke Pantai karapyak, 300 meter sebelum lokasi wisata, tepatnya di pertigaan jalan persimpangan, di situ ada pos pembelian tiket masuk pantai karapyak.
Tidak terlalu kelihatan bangunannya, hanya sebagai patokan, di situ jalannya terpasang portal buka tutup.Anda tidak usah turun dari kendaraan apabila hendak membeli dan membayar tiket masuk ke pantai ini,
karena petugasnya akan menghampiri anda, dan harga tiketnya berdasarkan jenis kendaraan bukan jumlah orang. Dan berikut adalah info daftar harga tiket masuk pantai karapyak :
Room Type & Harga Tenda Glamping Lakeside
Room Type | Harga ( Rp ) | Keterangan |
---|---|---|
Sayang Heulang Resort | 2.800.000 | 4 Unit |
Lakeside Tent Resort | 2.007.000 | |
Family Tent Resort | 2.760.000 | |
Family Adventure Camp | 1.200.000 |
Lokasi Pantai Karapyak
Sahabat traveler’s, pantai ini lokasinya sekitar 20 km sebelum lokasi pantai pangandaran, jadi jangan sampai salah atau kelewatan ketika anda membawa kendaraan pribadi menuju wisata pantai terindah di jawa barat ini.
Sebagai patokan jalan adalah, ketika anda sehabis melintasi daerah kalipucang, mulai saat itulah anda harus mulai selalu perhatikan arah sebelah kiri dan juga belokan pertigaan.
Sebenarnya tidak sulit menemukan, karena terdapat juga plang besar penunjuk arah, mana ke arah pangandaran, dan kemana arah pantai karapyak.
Penginapan Pantai Karapyak
Sahabat traveler’s, inilah mungkin yang menjadi kekurangan sarana pariwisata pantai yang memiliki potensi yang sangat luar biasa ke depan, yaitu Hotel berstandar.
Tapi bukannya tidak ada penginapan yang layak dan anda tidak bisa bermalam di sana. Di sini banyak kita temukan plang-plang di sepanjang jalan wisata berupa pondokan-pondokan wisata yang dikelola oleh penduduk sekitar.
Untuk masalah kenyaman anda bisa memahami dan menyesuaikan sendiri, bagai mana penginapan atau pondokan dengan harga sewanya hanya Rp.60.000/malam tentunya tidak bisa anda samakan dengan hotel berbintang atau hotel biasa yang ada di pangandaran.
Tips penulis, jika anda ingin menikmati asyiknya refreshing di pantai ini, tetaplah menginap di sejumlah hotel yang ada di pangandaran atau sekitarnya, selain anda bisa tinggal di pusat wisata pantai pangandaran,
yang lainnya adalah faktor tujuan anda ke sini apakah anda hanya akan menikmati keindahan pantai selama siang hingga sore,
kemudian balik ke hotel di pangandaran atau justru anda ingin bermalam di tempat penginapan di pantai karapyak, dengan segala fasilitas standar yang masih layak huni, seperti kipas angin dan kamar mandi biasa serta televisi.
Sebagai referensi, di bawah ini saya sertakan lagi daftar hotel di pantai pangandaran yang bisa anda jadikan tempat bermalam atau istirahat yang dijamin nyaman :
Daftar Harga Tiket Masuk Kawah Putih Ciwidey
Hari Kunjungan | Harga Tiket ( Rp ) |
---|---|
Weekday WNI | 18.000 |
Weekend WNI | 18.000 |
Turis Asing WNA | 50.000 |
Rute Jalan Pantai Karapyak
Sahabat traveler’s, apabila anda tertarik ingin mengunjungi tempat wisata di jawa barat ini, anda bisa menggunakan banyak model transportasi, seperti darat dan udara.
Akses jalan menuju pantai karapyak ini cukup mudah dijangkau karena lokasinya berada tepat di tengah jalur jalan dari arah jakarta atau Bandung ke pantai pangandaran.
Dengan ambil patokan bundaran pertigaan yang jaraknya kurang lebih 20 km sebelum pangandaran, serta plang rambu penunjuk lokasi wisata di pinggir jalan, saya yakin anda akan tiba di lokasi dengan mudah.
1.Transportasi darat
- Kendaraan umum Bus , bagi anda yang berangkat menggunakan kendaraan umum dari jakarta dan Bandung, maka bagi yang dari jakarta silahkan start di terminal kampung rambutan dan naik bus budiman tujuan Jakarta – Banjar.
- Bagi wisatawan dari bandung, anda start dari terminal Cicaheum dengan naik bus Budiman rute Bandung – Banjar. Setelah tiba di terminal Banjar, silahkan anda turun, dan naik sekali lagi menggunakan bus budiman ukuran lebih kecil 3/4, dan silahkan anda bilang kepada kondektur bus agar berhenti di pertigaan menuju Pantai Karapyak. Setelah ttiba dan turun di pertigaan menuju kawasan wisata karapyak, anda bisa menyewa ojek ( Kendaraan yang baru tersedia saat ini ) untuk langsung diantar ke pantai karapyak.
- Kendaraan umum kereta, bagi anda yang berasal dari kota jakarta dan sekitarnya juga bandung bisa mengambil jurusan kereta api asal kota masing-masing dengan tujuan stasiun kereta api Banjar.Setibanya di station kereta api banjar, anda pergi dulu ke terminal bus banjar naik becak, dan sesampainya di terminal bus banjar, silahkan ikuti penjelasan di atas
- Kendaraan pribadi, jelas model transportasi ini sangat ideal dan sangat disarankan oleh saya. Selain akan lebih nyaman, juga akan lebih efisien waktu dan ongkos wisatanya. Untuk rute jalan sendiri, silahkan ikuti petunjuk yang telah dijelaskan di atas.
2.Transportasi Udara
Bagi anda yang berencana mengunjungi Pantai karapyak menggunakan pesawat terbang, bagi yang dari jakarta bisa start di bandara Halim perdana kusuma, sementara dari Bandung anda bisa start dari bandara Husein sastranegara.
Baik dari jakarta maupun bandung, anda hanya bisa menggunakan pesawat yang akan menghantarkan anda ke bandar udara Nusawiru di pangandaran yaitu pesawat Susi Air.
Setibanya di bandar udara nusawiru, anda naik bus budiman, dan balik arah dulu dengan tujuan banjar, dan bilang kepada kondektur, anda ingin turun di gerbang masuk menuju lokasi pantai karapyak. Seterusnya anda bisa ikuti penjelasan di atas.
Untuk jadwal keberangkatan, harga tiket pesawat Susi air tujuan Pangandaran serta kantor reservasi dan nomer teleponnya, di bawah ini adalah table daftarnya yang bisa anda gunakan :
Tarif Parkir Kendaraan di Kawah Putih Ciwidey
Jenis Parkir | Tarif Parkir ( Rp ) |
---|---|
Parkir Atas Roda 4 | 150.000 |
Parkir Atas Roda 2 | 35.000 |
Parkir Bawah Roda 2 | 3.000 |
Parkir Bawah Roda 4 | 6.000 |
Parkir Bawah Roda 6 | 25.000 |
Tempat Reservasi dan pesan tiket Pesawat Susi Air
Harga Tiket Masuk Pemandian Air Panas Cimanggu
Nama | Weekday ( Rp ) | Weekend & Libur ( Rp ) |
---|---|---|
WNI | 16.000 | 23.000 |
WNA | 100.000 | 100.000 |
Parkir Motor | 8.500 | 8.500 |
Parkir Mobil | 18.500 | 18.500 |
Parkir Bus | 92.500 | 92.500 |
Baca juga : Paket wisata pangandaran murah, paket wisata pangandaran 2 hari 1 malam
Pantai Karapyak Youtube
https://www.youtube.com/watch?v=tdPSrh-ocuU
Nah, sahabat demikianlah informasi wisata terindah di indonesia yang saya sajikan untuk anda, semoga informasinya bermanfaat dan bisa menjadi referensi wisata anda bersama keluarga ke sekitar tempat wisata yang ada di pangandaran. Selamat berlibur !! [ www.anekawisataindonesia.com # Pantai Karapyak ]
Sumber Referensi : Disparbud Jabar
Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.
14 Paket Wisata Bandung Murah – Promo Januari 2025
14 Paket wisata Bandung Murah promo Januari 2025 – Info paket tour, liburan, gathering, paket wisata keluarga dan study tour Bandung harga terbaru. Hallo sahabat Mawa Holiday, apakah dalam waktu dekat ini anda merencanakan kunjungan perjalanan wisata ke Kota Bandung ? Sudah menentukan bulan dan tanggal nya namun masih merasa bingung akan kegiatan wisat... selengkapnya
Kebun Buah Mangunan – Info Lengkap Fasilitas Alamat Dan Harga
Hallo sahabat mawa holiday Bandung yang budiman, semoga selalu dalam keadaan sehat selalu. Sudah mendengar atau pernah berkunjung ke kebun buah mangunan ? Untuk kalian yang ingin liburannya tidak sia sia, kalian dapat berkunjung ke kebun buah ini. Disini kalian tak hanya berlibur, kalian juga dapat belajar berbagai macam tentang cocok tanam. Nah, Kali ini... selengkapnya
Paket Wisata Keluarga Ke Pangandaran Dari Bandung – Update Terbaru
Salam sejahtera sahabat mawa holiday yang budiman, semoga anda selalu dalam lindungan Nya. Pada kesempatan kali ini, admin ingin membegikan info seputar Paket Wisata Keluarga Ke Pangandaran Dari Bandung. Semoga artikel ini dapat memberi kemudahan sahabat dalam merencanakan dan merealisasikan kegiatan perjalanan wisata ke pangandaran ini. Paket Wisata Bandung... selengkapnya
Wisata Dago Bakery – Info Lengkap Fasilitas, Harga & Lokasi
Hallo sahabat mawa holiday, bagaimana kabar kalian semua? Semoga keadaan kalian semua baik – baik saja. Balik lagi dengan saya wika disini, yang akan memberi tahu sedikit tentang objek wisata dago bakery. Kali ini wika akan memberi informasi tentang objek wisata dago bakery juga akan meriview lokasi, harga, tips dan fasilitas terkait dengan objek wisat... selengkapnya
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
+6281 220 860 758 -
Whatsapp
081220860758 -
Email
mawaholiday@gmail.com
4 komentar
Bagi yang memerlukan informasi ke tempat wisata pantai karapyak, seperti tempat penginapan yang murah dan nyaman serta aman, bisa hubungi saya di whatsapp 0852-1886-1522 ( Dian Mardiana )